Minggu, 11 April 2010

Ada Apa di Balik BANK CENTURY

Perdebatan tentang kasus Bank Century (BC) terus mengalir seperti bola panas. Hasil audit BPK (Badan Pemeriksa Keuangan) yang diterima DPR menyebutkan ada ‘masalah’ dalam proses bailout BC. DPR DPR pun resmi menggunakan Hak Angket untuk mengungkap skandal yang menyedot dana Rp 6,7 triliun tersebut.

Ada empat poin penting yang menyelimuti kisruh BC. Pertama, jumlah dana yang dikucurkan relatif besar. Kedua, melibatkan dua orang penting negeri ini yakni Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati dan Wakil Presiden Boediono (kala itu Gubernur Bank Indonesia). Dimaksud terlibat adalah keduanya secara institusional merupakan pejabat sah dan resmi yang bertanggung jawab penuh soal bailout. Ketiga, kengototan pemerintah menyelamatkan BC. Terakhir, ada dugaan aliran dana ini nyangkut ke partai politik dan sejumlah pejabat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar